Minggu, 03 Juni 2012

GERHANA BULAN SEBAGIAN 04 JUNI 2012


Temans, menurut catatan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG),pada tanggal 04 Juni 2012 nanti, insya-Allah akan terjadi Gerhana Bulan Sebagian. sebagian besar gerhana bulan akan bisa dinikmati di wilayah Amerika, Samudra Pasifik, Australia, Asia Timur, Asia Tenggara serta sebagain kecil Asia Selatan bagain Timur. Kalau pada Gerhana Matahari Cincin, hanya sebagian kecil wilayah Indonesia dapat menyaksikannya, namun pada gerhana bulan kali ini, hanya bagian Timur Papua yang tidak dapat melihatnya.   Untuk wilayah Asia adalah Asia bagian Barat, juga Afrika dan Eropa.

gambar gerhana 16 Agutus tahun 2008


Di Amerika dapat mengamati gerhana pada saat Bulan akan terbenam saja, sehingga prosesi akhir gerhana tidak akan teramati. Untuk wilayah Pasifik, sebagian besar Australia bagian Timur dan Papua dapat mengamati keseluruhan prosesi gerhana.
Adapun di wilayah Asia Timur, Asia Tenggara serta Asia Selatan bagian Timur akan mengamati gerhana pada saat bulan akan terbit, sehingga prosesi awal gerhana tidak akan teramati.


Apa itu gerhana bulan sebagian ?

Gerhana bulan sebagian adalah tidak seluruh bagian bulan terhalangi dari Matahari oleh bumi. Sedangkan sebagian permukaan bulan yang lain berada di daerah penumbra. Sehingga masih ada sebagian sinar Matahari yang sampai ke permukaan bulan. (http://id.wikipedia.org/wiki/Gerhana_bulan )

Gerhana bulan diperkirakan akan dimulai pada pukul 16.59 WIB sampai dengan pukul 19.06 WIB.  Sama seperti pada gerhana matahari, pada saat gerhana bulan kita juga di sunnahkan untuk melakukan shalat gerhana.  Adapun tatacaranya bisa dilihatdi sini..

Jadi temans, yuk kita informasikan peristiwa Gerhana Bulan ini dan ramai-ramai kita ke masjid untuk melaksanakan shalat gerhana bulan berjamaah.

Baca Juga :
- TRANSIT PLANET VENUS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar