Selasa, 18 Januari 2011

A K U O R A N G S U N D A

Aku dilahirkan di Purwakarta, di Tatar Parahiyangan. Ayahku orang sunda, ibuku juga orang sunda. Makanya secara otomatis aku jadi orang sunda. Gitu loh...apalagi aku juga tinggal di Purwakarta.
Maaf loh, aku menulis judul ini bukan berarti suku bangsa lain di tanah air Indonesia ini tidak bagus, atau lebih jelek dari sunda. Aku cuma pengen nulis aja tentang orang sunda.
Sebetulnya, aku sendiri juga tidak terlalu bisa berbahasa sunda. Apalagi berbahasa sunda yang baik dan benar. Malah, kadang-kadang ketika pelajaran bahasa sunda, ada saja bahasa sunda yang kurang aku mengerti (maaf ya ibu Ida....)
Aku kaget juga waktu mama bilang kalau wikipedia itu ada terjemahan sunda-nya loh. Nih, Klik disini....
Ibu Ida (guru bahasa sunda) dan aku

membaca kalimatnya, seperti membaca uraian orang sunda asli. Jadi malu, mengaku orang sunda tapi berbahasa sunda aja tidak bisa secara baik dan benar. Aku jadi terpacu untuk belajar bahasa sunda.

Apa itu Wikipedia? Wikipedia adalah sebuah ensiklopedia yang ditulis secara kolaboratif oleh para pembacanya. Wikipedia menggunakan situs web khusus yang disebut wiki, yang memudahkan kolaborasi. Banyak orang yang secara terus-menerus membenahi Wikipedia, mengubah isi artikel Wikipedia, semuanya dicatat dalam catatan sejarah dan perubahan terbaru. Segala perubahan yang tidak tepat dan bahkan tidak sesuai etika umumnya akan cepat dihilangkan (http://id.wikipedia.org/wiki/Wikipedia:Pengantar)


Kata orang tuaku, kita harus bangga dengan apapun suku bangsa kita, apakah itu jawa, madura, batak, padang, ambon, bugis, ....apalagi ya? maaf kalau ada yang tidak kusebutkan. Itulah kekayaan tanah air kita Indonesia. Walaupun kita berbeda suku, kita adalah satu tanah air, INDONESIA.

A K U    C I N T A   I N D O N E S I A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar